Empat orang vokalis yang membentuk band baru bernama The Dance Company ini mengaku mereka tidak memiliki tujuan mencari uang dalam pembentukan band barunya ini.
"Kita tidak ingin cari uang dengan bikin band baru ini. Kita murni untuk karya. Murni untuk industri musik," aku gitaris The Dance Company, Baim saat ditemui di Studio Penta, Kebon Jeruk, Jakarta.
Nugie menambahkan, mereka berempat adalah orang yang mendedikasikan dirinya untuk bermain musik. "Kita bisa dibilang bapak-bapak yang bikin band untuk fun, senang-senang, tapi jujur dalam bermusik," katanya.
Penyanyi solo ini tidak mengaku band baru ini menjadi boyband, karena mereka tidak membentuknya untuk itu. "Ini band beneran. Hasil kerja keras kita selama ini," katanya.
Selain itu, band ini juga siap bersaing dengan band lainnya yang saat ini diisi personel lebih muda dan baru.
Meski membentuk band baru, bukan berarti mereka meninggalkan kesibukan mereka yang lama. "Ini bukan cara alternatif ddi luar kesibukan kita. Pongky tetap dengan Jikustik, Baim dengan solonya, Aryo dengan filmnya, dan saya dengan duta lingkungan hidup," katanya.
Mengenai ide pembentukan band ini, Nugie mengatakan band ini merupakan ide dari Tuhan. "Ide Tuhan yang menyatukan kita. Kita sudah berteman dari dulu. Kita ingin service masyarakat dan kita berharap band kita disukai masyarakat," paparnya.
caranya : copy alamat downloadnya
(misal : http://www.4shared.com/mp3/AQ3fCUoD/03_Still_Im_Sure_We_Love_Again.htm )
paste kan ke dalam generator 4shared berikut
dan klik "generate link"
Sepak Terjang 'The Dance Company'
Labels:
info artis
,
MUSIK